Technical Meeting webiner pelatihan Auditor Internal

Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) IAIN Bukittinggi melaksanakan kegiatan technical meeting webiner pelatihan auditor internal pada hari selasa tanggal 16 November 2021 pukul 08.00-09.00 yang diikuti oleh peserta webiner pelatihan auditor internal, Wakil Rektor bidang  Akademik dan Pengembangan Lembaga  (Dr. H. Asyari., S.Ag., M.Si), Ketua LPM (Dr. Linda Yarni., S.Ag., M.Si), Sekretaris LPM (Dr. Nurlizam, M.Ag), Kepala Pusat Pengembangan Standar (Dr. Risnawita., M.Si), Kepala Pusat Audit dan Pengendalian (Fajriyani., MA), Prakom Muda (Hj. Nurleli., M.Kom) dan seluruh staf LPM. Kegiatan ini bertujuan untuk kelancaran pelaksanaaan webiner pelatihan auditor internal pada hari rabu-kamis tanggal 17-18 november 2021, menyamakan persepsi para peserta terkait kegiatan webiner dan membangun komitmen bersama. Acara  dipandu oleh sekretaris LPM (Dr. Nurlizam., M.Ag), dan dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga (Dr. H. Asyari., S.Ag., M.Si). Selanjutnya ketua LPM IAIN Bukittinggi (Dr. Linda Yarni., S.Ag., M.Si) menyampaikan hal-hal yang terkait dengan pelaksanaan webiner pelatihan auditor diantaranya waktu pelaksanaan, latar belakang dilaksanakannya webiner, hal-hal yang harus dilakukan peserta saat webiner dan komitmen serta kedisiplinan peserta.

      

Leave a Reply